Langsung ke konten utama

OLEH-OLEH SINGAPURA DAN MALAYSIA

Selamat Sore Reader :)

Pada postingan kali ini, Apri mau berbagi pengalaman dalam membeli oleh-oleh Singapura dan Malaysia. Oleh-oleh merupakan hal yang wajib dibeli ketika berkunjung ke tempat baru sebagai buah tangan untuk keluarga, pacar, dan teman-teman tercinta. Ketika kita akan melakukan perjalanan khususnya luar negeri dengan dana yang terbatas, perencanaan anggaran mutlak diperlukan. Hal ini tentunya mengharuskan kita untuk menganggarkan dana secermat mungkin, termasuk dana untuk pembelian oleh-oleh.
Langkah awal, mulailah mendata siapa saja yang akan diberikan oleh-oleh dengan berbagai level prioritas, kemudian cari informasi harga oleh-oleh di tempat yang akan kita tuju. Setelah itu, sesuaikanlah dengan anggaran dan dana yang ada. Level prioritas dapat membantu kita dalam mengeliminasi calon penerima oleh-oleh hehehe.
Berikut ini barang-barang yang biasa dijadikan oleh-oleh:

Gantungan Kunci



Gambar Gantungan Kunci Singapura

Gantungan kunci memiliki harga yang relatif murah, sehingga cocok untuk diberikan ke banyak orang. Harga gantungan kunci di Singapura relatif beragam tergantung toko dan jenis bahan yang digunakan untuk gantungan kunci. Untuk gantungan kunci seperti gambar diatas dijual dengan harga $10 SGD untuk 4 lembar (satu lembar terdiri dari 6 gantungan kunci). Apabila hanya membeli satu lembar, maka harga yang dipatok sekitar $3 SGD. Selain itu, untuk bahan yang lebih bagus dijual dengan harga $10 SGD untuk 4 buah gantungan kunci. Apabila hanya membeli satu buah, maka harga yang harus dibayar sebesar $3 SGD.

Cokelat



Gambar Cokelat Singapura

Harga untuk coklat juga relatif beragam tergantung tempat pembelian. Untuk cokelat singapura diatas dibanderol dengan harga $6 SGD. Apabila membeli 2 kotak maka hanya perlu membayar $10 SGD saja.


Gambar Cokelat Malaysia

Untuk cokelat Malaysia seperti gambar diatas, dibanderol dengan harga RM 12.8.

Pulpen


Gambar Pulpen Singapura

Bagi yang memiliki anak atau adik atau saudara yang masih kecil, pulpen Singapura ini cocok untuk anak-anak karena pulpen ini dapat bercahaya. Harga pulpen ini adalah $4 SGD.

Patung Singapura


Gambar Patung Singapura
Ukuran Patung mempengaruhi harga, semakin besar ukurannya maka semakin mahal pula harganya. Untuk patung berukuran kurang dari 10 cm harganya mencapai $6 SGD.


Gelas Singapura



Gambar Gelas Singapura
Gelas Singapura seperti gambar diatas dijual dengan harga $6 SGD

Kaos
Harga kaos tergantung bahan yang digunakannya, harga berkisar $10 SGD untuk 3 buah kaos.


Beberapa toko memperbolehkan untuk bertransaksi menggunakan rupiah, tapi untuk berjaga-jaga lebih baik sudah menukarkan Dollar SGD dan Ringgit di Indonesia

Sekian dulu postingan kali ini, semoga bermanfaat :)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

LATIHAN EKONOMI

Soal 1 Sebutkan sumber penerimaan pemerintah pusat! Penerimaan Perpajakan, semua penerimaan yang terdiri dari pajak dalam negeri dan perpajakan internasional, misalnya pajak penghasilan migas, pajak pertambahan nilai, Pajak Bumi dan Bangunan, dan Pajak perdagangan internasional.   Hibah, semua pendapatan negara yang berasal dari sumbangan swasta dalam negeri dan sumbangan luar swasta serta pemerintah luar negeri termasuk lembaga internasional. Soal 2   Table indeks harga konsumen (IHK) :  Year Consumers Price Index 2006 95% 2007 99% 2008 104% 2009 110% Berdasarkan tabel di atas, tingkat inflasi tahun 2008 dengan pembulatan ke atas adalah ... Laju Inflasi tahun 2008 = {(IHK2008- IHK2007)/ IHK2007} x 100% = {(104%-99%)/99%} x 100% = 5,051% dibulatkan ke atas menjadi 6% Soal 3 Apabila uang yang beredar Rp 20.000.000,00 kecepatan peredarannya 10 kali, jumlah barang yang diperdagangkan 6.000 unit, maka

PENGALAMAN TES KERJA

Hai reader 🖐🖐🖐 Kali ini Gue mau berbagi sedikit pengalaman tes kerja di Jasa Raharja. Sebelum ikut tes ini, Gue pernah coba tes di beberapa perusahaan lain, tetapi mungkin karena belum berjodoh, semua tes itu selalu berujung "Maaf Anda tidak lolos ke tahap selanjutnya" 😂😂😂 Oke langsung aja check this out Waktu itu Gue dapat informasi lowongan kerja Jasa Raharja dari Grup kelas. Pendaftarannya sekitar bulan Agustus. Setelah Gue daftar, kurang dari seminggu pengumumannya keluar. Jreng jreng alhamdulilah Gue lolos tahap 1. Seleksi Tahap 2 dilakukan weekend. Dengan membawa persyaratan yang sudah ditentukan seperti cv, fotokopi ijazah, transkip, ktp dan lain-lain Gue berangkat seorang diri dari Tangerang ke Salemba UI.  Sesampainya disana, ternyata sudah banyak peserta yang datang, Gue baris mengikuti antrian. Waktu terus berjalan dan tibalah giliran Gue. Berkas persyaratan diserahkan dan mulai diukur tinggi badan dan ditimbang berat badan. Alhamdulilah tinggi dan b

SEJARAH DESA PASAWAHAN

BABAD PASAWAHAN             Dina abad 15 , Pandita Pundamaya tatapa di panjakroma (Batu Pangarangan) . Tujuan Anjeunna tatapa didinya pikeun nguji ajian jaya sampurna . Tebihna tempat tatapa jeung desa kasabeulahan kidul kurang leuwih 5 Km .             Saentos Anjeunna tatapa , Pandita Pundamaya ngahampangan diluhur batu . Cai kiihna te sangaja ka inum ku Maung jeung Manjangan .Kusabab eta maung jeung manjangan tului reuneuh . Hubungan kulawarga antara Maung jeung Manjangan pohara dekeut .             Hiji mangsa , Maung jeung Manjangan ngababarkeun manusa lalaki anu kasep di Gunung Layang . Saentos manusa lalaki eta umurna tujuh taun , Maung jeung Manjangan ngaleungit tapi sateuacanna ngaleungit aranjeunna mere pepejeuh pikeun anakna .             “ Budak Putu di Pasabinan , amun Anjeun kapendak Maung Bodas disakuriling Pasabinan ulah diganggu tapi sembah   sabab anjeunna anu ngajaga Budak Putu “             Saentos Manjangan mere pepejeuh , loba semah ti daerah lain a